Cara Split Halaman Microsoft Word Untuk Mempermudah Pekerjaan

Cara Split Halaman Microsoft Word Untuk Mempermudah Pekerjaan

Dalam dunia kerja yang sibuk, waktu adalah hal yang sangat berharga. Terutama ketika harus mengedit atau menyusun dokumen dengan banyak halaman di Microsoft Word. 

Apakah kalian pernah mengalami kesulitan saat harus mengedit atau melihat beberapa halaman secara bersamaan? Nah, split halaman di Microsoft Word adalah fitur yang dapat membantu memecahkan masalah tersebut.

Dengan menggunakan fitur split nantinya kita dapat membuka halaman lembar kerja Microsoft Word lebih dari satu secara bersamaan pada monitor.

Tentu saja jika fitur ini dimanfaatkan akan sangat membantu dalam menyelesaikan setiap tugas atau pekerjaan. Fitur ini sangat cocok digunakan bagi pengguna yang menggunakan layar monitor berukuran besar.

Pada artikel ini, saya akan memandu kalian melalui langkah-langkah cara split halaman di Microsoft Word dengan mudah dan efisien. 

Dengan menggunakan fitur ini, kalian akan dapat melihat dan mengedit beberapa halaman sekaligus, meningkatkan produktivitas dan efisiensi pekerjaan kalian.

Baca juga: 2 Cara Membuat Link di Microsoft Word Menjadi Biru (Hyperlink)

Meningkatkan Produktivitas dengan Fitur Split Halaman

Dengan menggunakan fitur split halaman di Microsoft Word, kita dapat meningkatkan produktivitas dan efisiensi dalam pekerjaan kita. 

Berikut adalah beberapa manfaat yang akan kita dapatkan dengan memanfaatkan fitur ini:

1. Melihat Konten dengan Lebih Mudah

Dengan membagi tampilan halaman, kita dapat melihat konten dari beberapa halaman sekaligus. Ini sangat berguna ketika kita perlu membandingkan atau mengedit bagian yang terletak di berbagai halaman.

2. Mengedit Dokumen yang Panjang

Jika kita sedang bekerja dengan dokumen yang memiliki banyak halaman, memecah tampilan halaman dapat membantu kita mengedit dengan lebih efisien. 

Kita tidak perlu terus-menerus menggulir ke atas dan ke bawah untuk melihat berbagai bagian dokumen.

3. Menggabungkan Informasi

Dalam beberapa kasus, kita mungkin perlu menggabungkan informasi dari beberapa halaman untuk membuat kesimpulan atau analisis. 

Dengan membagi tampilan halaman, kita dapat dengan mudah melihat dan memanfaatkan informasi tersebut tanpa harus terjebak dalam satu halaman.

4. Meningkatkan Fokus

Dengan memisahkan tampilan halaman, kita dapat fokus pada bagian tertentu dari dokumen tanpa terganggu oleh konten di halaman lain. 

Ini sangat berguna ketika kita sedang mencari atau menyoroti detail penting dalam dokumen yang panjang.

5. Mempercepat Pekerjaan

Fitur split halaman memungkinkan kita untuk bekerja dengan lebih efisien dan cepat. Kita dapat melakukan perubahan pada satu bagian dokumen sambil tetap melihat hasilnya di bagian lain, tanpa perlu berpindah antar-halaman secara berulang-ulang.

Baca juga: 3 Cara Memindahkan Gambar di Microsoft Word dengan Bebas

Cara Split Halaman Microsoft Word

Fitur split sendiri ada tiga opsi yang dapat digunakan. Masing-masing opsi memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. 

Dari ketiga opsi tersebut nantinya bisa disesuaikan dengan kondisi masing-masing. Berikut penjelasannya.

1. Membagi Halaman Word Atas dan Bawah (Split)

Opsi yang pertama ini, nantinya akan membagi halaman Word yang sedang dibuka menjadi dua, yaitu atas dan bawah. 

Dua halaman tersebut merupakan file (dokumen) yang sama, yang sedang dijalankan. Berikut cara menggunakannya: 

  • Buka Microsoft Word pada laptop/pc kalian

  • Kemudian buka lembar kerja atau bisa juga menjalankan file Word yang ingin di edit

  • Pilih Tab View > Split

    Membagi Halaman Word Atas dan Bawah (Split)

  • Tampilan halaman akan terbagi menjadi dua

    Membagi Halaman Word Atas dan Bawah (Split)

    Seperti yang terlihat pada gambar contoh diatas, jika halaman lembar kerja Word ada dua yaitu atas dan bawah.

    Dua halaman tersebut merupakan file atau lembar kerja yang sama.

  • Untuk mematikan atau mengembalikan tampilan halaman seperti semua, silakan klik Remove Split yang ada pada Tab View

    Membagi Halaman Word Atas dan Bawah (Split)

  • Selesai 


2. Menampilkan Semua Jendela Yang Terbuka Microsoft Word (Arrange All)

Kemudian untuk opsi selanjutnya ialah menampilkan semua jendela halaman MS Word yang terbuka. 

Nantinya semua jendela akan dibuka dalam satu tampilan. 

Misalnya saya sedang membuka 4 jendela lembar kerja MS Word, maka dengan opsi Arrange All akan. Semua jendela tersebut ditampilkan dalam satu layar.

Berikut caranya: 

  • Pilih Tab View > Arrange All 

    Menampilkan Semua Jendela Yang Terbuka Microsoft Word (Arrange All)

  • Selesai

    Menampilkan Semua Jendela Yang Terbuka Microsoft Word (Arrange All)

    Nah opsi Arrange All akan membuat semua jendela MS Word di Restore Down dan ditampilkan dalam satu layar, seperti pada gambar diatas. 


3. Membuka Lembar Kerja Microsoft Word di Dua Jendela (New Windows)

Nah kemudian opsi yang terakhir adalah New Windows, fitur ini akan membuat lembar kerja yang sama di buka dalam dua jendela. 

Dua jendela tersebut merupakan file atau lembar kerja yang sama, berikut tutorialnya: 

  • Pilih Tab View > New Windows 

    Membuka Lembar Kerja Microsoft Word di Dua Jendela (New Windows)

  • Selesai

    Membuka Lembar Kerja Microsoft Word di Dua Jendela (New Windows)

    Setelah memilih New Windows, nantinya akan muncul jendela MS Word baru. Jendela tersebut merupakan lembar kerja yang sama yang sedang kalian buka. 

Baca juga: Cara Memasukkan Video YouTube ke Microsoft Word

Itulah tutorial sederhana mengenai bagaimana cara split halaman Microsoft Word. Dengan memanfaatkan fitur ini tentu akan membuat pekerjaan semakin mudah. 

Dengan menguasai cara split halaman di Microsoft Word, kita dapat memanfaatkannya untuk meningkatkan produktivitas dan kualitas pekerjaan kita.

Fitur ini sangat cocok jika kita bekerja dengan Word yang memiliki banyak halaman, dan juga bagi yang menggunakan layar monitor berukuran besar akan lebih maksimal lagi dalam memanfaatkan fitur split

Ingatlah juga bahwa penggunaan fitur ini sangat bergantung pada kebutuhan dan preferensi pribadi kita masing-masing.

Referensi: 
https://support.microsoft.com/id-id/office/view-two-parts-of-a-document-at-the-same-time-in-word-for-mac-1adf3317-0ec4-4568-ad32-6f68b3e4b386

Tarmuji
Tarmuji Seorang blogger biasa yang ingin berbagi ilmu dan pengalaman dalam hal yang terkait Teknologi.

Posting Komentar untuk "Cara Split Halaman Microsoft Word Untuk Mempermudah Pekerjaan"