Widget HTML #1

Cara Mengubah Format Jam dan Tanggal Windows 11

Cara Mengubah Format Jam dan Tanggal Windows 11

Fungsi format tanggal dan jam adalah untuk mengubah tampilan format tanggal dan jam dari format bawaan sistem menjadi format yang lebih sesuai atau mudah dipahami oleh pengguna.

Format tanggal dan jam yang bawaan sistem mungkin berbeda-beda tergantung pada konfigurasi sistem operasi dan bahasa yang digunakan. Misalnya, di beberapa negara, format tanggal biasanya menggunakan urutan hari-bulan-tahun, sedangkan di negara lain, urutan yang umum adalah bulan-hari-tahun.

Dalam pengembangan perangkat lunak atau aplikasi web, format tanggal dan jam sering digunakan untuk menampilkan tanggal dan waktu yang lebih mudah dipahami oleh pengguna. Format yang umum digunakan antara lain: "dd/mm/yyyy" atau "mm/dd/yyyy" untuk format tanggal, dan "hh:mm:ss" atau "hh:mm" untuk format jam.

Dengan menggunakan fungsi format tanggal dan jam, kita dapat mengubah tampilan tanggal dan jam menjadi format yang sesuai dengan preferensi atau kebutuhan kita. 

Misalnya, jika ingin menampilkan tanggal dalam format "dd/mm/yyyy", kita dapat menggunakan fungsi format untuk mengubah tampilan bawaan sistem yang mungkin berbeda dengan format tersebut. Hal yang sama berlaku untuk format jam.

Nah pada tutorial kali ini saya akan mencoba berbagi cara mengenai mengubah format jam dan tanggal pada Laptop/PC Windows.

Baca juga: Cara Menghilangkan Jam dan Tanggal di Taskbar Windows 11/10

Cara Mengubah Format Jam dan Tanggal Windows 11

Pada Windows 11 sendiri format default jam adalah menggunakan 24 jam, sedangkan tanggal menggunakan hari/bulan/tahun yang semuanya ditulis dengan angka. 

Setelan tersebut tentu bisa berbeda beda setiap wilayah, tergantung zona waktu yang dipilih. Nah jika berencana untuk mengubahnya simak ulasannya di bawah.

1. Mengubah Format Jam 

Format jam sendiri ada dua, 24 jam dan 12 jam. Masing-masing pengguna memiliki kebiasaan sendiri dalam melihat format jam yang diinginkan. 

Sementara pada setelan default Windows 11 biasanya menggunakan format 24 jam. Untuk mengubah format tersebut, berikut caranya: 

  • Buka Settings
    Tekan tombol Windows + I pada Keyboard, untuk membuka Settings lebih cepat.

  • Kemudian Pilih Date & language > Language region

    Mengubah Format Jam Windows 11 (1)

  • Selanjutnya Pada Related settings, Administrative language settings

    Mengubah Format Jam Windows 11 (2)

  • Pada Kotak Dialog Region, Pilih Tab Formats Lalu Additional settings…..

    Mengubah Format Jam Windows 11 (3)

  • Kotak Dialog Customize Format Akan Terbuka

  • Pilih TAB Time, Lalu Pada Bagian Short time Silakan Hapus dan Ganti Dengan Format Yang Diinginkan

    Mengubah Format Jam Windows 11 (4)

    Penjelasan:
    h= jam
    m= menit
    s= detik
    tt= AM atau PM
    h/H= 12/24 jam
    hh, mm, ss= Menampilkan nol terdepan
    h, m, s = Jangan tampilkan nol di depan

    Contoh:
    Dalam contoh disini misal waktu sedang menunjukkan pukul 14.05 (02.05 PM). Simak perubahan setiap format yang ditulis dibawah ini:

    HH:mm= 14.05 (24 jam)
    hh:mm= 02.05 (12 jam)
    HH:mm:tt= 14.05 PM
    hh:mm:tt= 02.05 PM

    H:m= 14.5
    h:m= 2.5
    H:m:tt= 14.5 PM
    h:m:tt= 2.5 PM

  • Jika Sudah Klik Apply Lalu OK

  • Pada Kotak Dialog Region Klik Apply dan OK

  • Selesai 


2. Mengubah Format Tanggal 

Pada tanggal juga memiliki format penulisan yang berbeda-beda, pengguna bida juga memilih format yang diinginkan agar dapat dengan mudah melihat tanggal saat ini.

Berikut langkah-langkahnya: 

  • Buka Settings
    Tekan tombol Windows + I pada Keyboard, untuk membuka Settings lebih cepat.

  • Kemudian Pilih Date & language > Language region

  • Selanjutnya Pada Related settings, Administrative language settings

  • Pada Kotak Dialog Region, Pilih Tab Formats Lalu Additional settings…..

  • Kotak Dialog Customize Format Akan Terbuka

  • Pilih TAB Date, Lalu Pada Bagian Short date Silakan Hapus dan Ganti Dengan Format Yang Diinginkan

    Mengubah Format Tanggal Windows 11

    Penjelasan:

    d,dd= hari
    ddd, dddd= hari dalam minggu
    M= bulan dalam angka menghilangkan angka nol
    MM= bulan dalam angka menggunakan nol
    MMM= bulan dalam huruf awal
    MMMM= bulan dalam huruf penuh
    yy=  tahun (dua angka terakhir)
    yyyy= tahun (penulisan penuh)

    Contoh:
    Dalam contoh disini misalkan tanggal menunjukan 18 Februari 2023, berikut perubahan setiap format yang ditulis:

    dd/MM/yyyy= 18/02/2023
    ddd/MM/yyyy= Sat/18/2023
    dddd/MM/yyyy= Saturday/02/2023

    dd/MM/yyyy= 18/02/2023
    dd/MMM/yyyy= 18/Feb/2023
    dd/MMMM/yyyy= 18/February/2023

    dd/MM/yy= 18/02/23
    dd/MM/yyyy= 18/02/2023

    Catatan:
    Jika ingin menghilangkan garis miring (/) tinggal di hapus saja dan di ganti dengan spasi. Misalnya: dd MMMM yyyy = 18 February 2023.

  • Jika Sudah Klik Apply Lalu OK

  • Pada Kotak Dialog Region Klik Apply dan OK

  • Selesai 

Baca juga:  3 Cara Mengaktifkan Dark Mode Windows 11 Dengan Mudah

Itulah tadi tutorial mengenai bagaimana cara mengubah format jam dan tanggal di Windows 11, di mana pengguna tinggal memilih format mana yang akan digunakan pada Laptop-nya. 

Setiap pengguna sendiri biasanya memiliki kesukaan sendiri mengenai gaya penulisan atau format jam dan tanggal. 

Misalnya pada jam lebih menyukai yang menggunakan 12 jam dan pada tanggal menyukai yang dalam bulan ditulis dengan huruf ketimbang angka. 

Kesukaan format jam dan tanggal setiap pengguna tersebut muncul dari kebiasaan dalam sehari-hari. Pengguna yang sering melihat jam dalam format 12 jam kemudian melihat dalam format 24 jam akan sedikit merasa kebingungan.

Apa-pun format yang dipilih, yang jelas jika ingin mengubah-Nya silakan lakukan seperti yang sudah dijelaskan di atas. 

Tarmuji
Tarmuji Seorang blogger biasa yang ingin berbagi ilmu dan pengalaman dalam hal yang terkait Teknologi.

Posting Komentar untuk "Cara Mengubah Format Jam dan Tanggal Windows 11"