Widget HTML #1

9 Aplikasi Android Untuk Sehari-Hari Yang Perlu Di Install

9 aplikasi android untuk sehari-hari yang perlu di instal

Aplikasi Android, jika mendengar kata itu apa yang terlintas dalam pikiran kalian? Ponsel dengan Sistem Operasi Android bukan. Ngomongin Android apakah kalian juga pengguna Ponsel Android? jika iya berarti kita... sehati hehehhe.

Pada Era ponsel Smartphone ini, Android memiliki paling banyak pengguna. Hampir semua lapisan masyarakat menggunakannya. Tak usah jauh-jauh, dilingkungan sekitar kita pun banyak yang menggunakannya dibandingkan Ponsel dengan Sistem Operasi yang lain.

Sementara dalam penggunaan Ponsel dengan Sistem Operasi Android atau yang lainnya, pasti membutuhkan Aplikasi yang harus dipasang. Fungsi-fungsi Smartphone akan bisa digunakan berdasarkan Aplikasi yang terpasang. Sebenarnya apa itu Aplikasi?

Pengertian Aplikasi

Aplikasi adalah suatu Software atau perangkat lunak yang sengaja dibuat untuk menjalankan atau mengerjakan tugas tertentu. 

Setiap Aplikasi memiliki tugas yang berbeda-beda, tergantung dari pihak pengembang atau pembuatnya. Contoh Aplikasi WhatsApp yang digunakan untuk media komunikasi, Google Maps untuk mencari rute perjalanan, Aplikasi E Commerce untuk aktivitas jual beli dan masih banyak lagi. 

Bahasa Pemprogaman yang digunakan untuk membuatnya juga berbeda-beda, seperti: C++, Java, PHP, Python, dan lain-lain.

Dengan adanya Aplikasi dapat mempermudah pengguna dalam mengoprasikan Smartphone. Pengguna hanya tinggal membuka Aplikasi sesuai yang sedang dibutuhkan untuk membatu aktivitas atau pekerjaannya. selain itu juga dapat membuat Fungsi Smartphone menjadi lebih efisien, karena dapat mengelompokkan berdasarkan tugas yang dikerjakan.

Aplikasi Yang Perlu Di Install

Dalam Ponsel Android banyak sekali macam-macam aplikasi yang dapat diinstall. Aplikasi tersebut disediakan oleh pengembang lewat Google Play. 

Banyaknya Aplikasi Android yang tersedia, tak lain karena Android adalah Open Source. Yang artinya pihak Google selaku pemilik Android memberi kesempatan kepada pihak ketiga untuk ikut dalam mengembangkan Aplikasi Android.

Karena begitu banyaknya Aplikasi yang tersedia, kita selaku pengguna harus memilih yang sekiranya Aplikasi tersebut dapat membantu dalam aktivitas sehari-hari kita.

Baca Juga: Cara Menyimpan File Di Google Drive Lewat Android

Nah berikut Aplikasi yang perlu di Install pada ponsel Android guna membantu aktivitas sehari-hari:

  1. Microsoft Office APP

    9 aplikasi android untuk sehari-hari yang perlu di instal

    Microsoft Office adalah Software pengolah kata pada Desktop. Namun Aplikasi ini juga tersedia di Android, kita bisa menginstall-nya secara gratis lewat Google Play.

    Dengan Aplikasi ini kita bisa mengolah kata atau membuat Document hanya lewat Smartphone Android. Karena lewat Ponsel, jadi bisa dikerjakan dimana saja. Sangat cocok bagi yang suka bekerja lewat Smartphone dibandingkan Desktop.

  2. Evernote

    9 aplikasi android untuk sehari-hari yang perlu di instal

    Ini adalah Aplikasi catatan. Karena biasanya sebuah Ide muncul atau kita dapatkan secara tiba-tiba, dengan Evernote kita bisa mencatat semua ide-ide tersebut agar tidak lupa.

    Lewat Evernote catatan kita bisa disimpan secara Online. Kapasitasnya juga sudah cukup besar bila hanya menyimpan sebuah catatan yang berupa teks. Namun jika membutuhkan lebih besar penyimpanan bisa dengan mengupgradenya secara berbayar.

    Karena bisa secara Online, akan sangat aman untuk menyimpan catatan kita. Jika terjadi sesuatu hal-hal yang tidak diinginkan, seperti ponsel hilang, Install ulang Sistem operasi, dan lain-lain. File atau catatan akan tetap aman asal kita tidak lupa akun yang kita gunakan untuk login di Evernote.

  3. Loyverse

    9 aplikasi android untuk sehari-hari yang perlu di instal


    Loyverse adalah aplikasi kasir yang bisa digunakan secara Gratis di Android. Bila kita seorang pelaku bisnis jual beli, cocok menggunakan aplikasi ini.

    Lyverse dapat membantu memanajemen bisnis penjualan Ponsel Android. Kita dapat memasukkan barang dan stok yang dijual beserta harganya. Jika ada aktivitas jual beli kita bisa memprosesnya seperti mesin kasir pada sebuah toko.

  4. Cloud Storage

    9 aplikasi android untuk sehari-hari yang perlu di instal

    Cloud Storage adalah penyimpanan awan atau Online. Dengan Aplikasi ini kita bisa Menyimpan File-File dan membukanya lewat Device lain serta dapat juga berbagi Link Download kepada orang lain.

    Karena berbasis Online juga, akan lebih aman jika terjadi hal-hal yang tak diinginkan seperti Ponsel hilang atau yang lainnya yang berpotensi menyebabkan kehilangan File atau Data.

    Berikut beberapa Contoh Cloud Storage:

    - Google Drive

    Google Drive adalah penyimpanan Online dari Google. Kapasitas yang bisa dipakai secara gratis adalah 15 GB. Sudah lebih dari cukup bila hanya menyimpanan File seperti Doc, xls, ppt, pdf, dan lainnya. 

    - Dropbox

    Dengan Dropbox kita mendapatkan 2 GB secara gratis, namun jika dirasa masih kurang bisa Upgrade secara berbayar. Dropbox bisa dibuka lewat versi Web maupun Mobile, sehingga memudahkan kita dalam mengakses File.

    - OneDrive

    Media penyimpanan Online ini dari Microsoft, memiliki 15 GB yang bisa digunakan secara gratis, sama seperti Google Drive.

    OneDrive bisa Sinkron dengan produk-produk dari Microsoft terutama Ms Office. Di Ms Office kita bisa langsung menyimpan Dokumen ke OneDrive, asal Ms Office sudah dihubungkan dengan OneDrive.

  5. Translator

    9 aplikasi android untuk sehari-hari yang perlu di instal

    Ini adalah Aplikasi menerjemahkan bahasa, bisa membantu kita bila mengalami kesulitan dalam menerjemahkan bahasa lain, bahasa Inggris misalnya.

    Input Translator tidak hanya berupa teks saja, tapi juga bisa menerjemahkan lewat suara. Cocok bagi yang tidak suka mengetik. Serta dapat juga menerjemahkan Teks yang di Foto.

  6. Mobile Banking

    9 aplikasi android untuk sehari-hari yang perlu di instal

    Karena era sudah digital, banyak Transaksi yang dilakukan secara Online. Dengan Mobile Banking kita bisa melakukan Transaksi dimana saja tanpa harus pergi ke Bank maupun ATM.

    Jika kita adalah pengguna Rekening Bank yang aktif dan belum memiliki akses Mobile Banking, sebaiknya mulai sekarang daftarkan rekening kita, jangan tunda-tunda lagi. Karena akan mempermudah dalam aktivitas Transaksi.

  7. E Commerce

    9 aplikasi android untuk sehari-hari yang perlu di instal

    Aplikasi E Commerce adalah Aplikasi untuk Jual beli Online.  lewat E Commerce kita bisa berpotensi mendapatkan harga terbaik. Peluang mendapatkan barang yang kita cari juga besar, karena memiliki jangkauan yang sangat luas.

    E Commerce juga bisa dijadikan Referensi mengenai harga suatu barang yang kan kita beli. Meskipun setiap wilayah biasanya memiliki harga yang tidak sama, setidaknya kita sudah mengetahui Rank kisaran harganya. 

    Berikut beberapa E Commerce di Indonesia:

    - Shopee
    - Tokopedia
    - Bukalapak
    - OLX
    - Dan lain-lain

    Meskipun kita juga harus berhati-hati bila membeli barang secara Online, karena barang tidak bisa dicek secara langsung. Sedikit saran, bila kita belum pernah melakukan jual beli Online sebelumnya, sebaiknya minta tolong kepada saudara atau teman yang sudah berpengalaman untuk memandu kita.

  8. Aplikasi Provider

    9 aplikasi android untuk sehari-hari yang perlu di instal

    Guna memantau pemakaian data Kuota Internet atau melakukan beli kuota dan Pulsa, setiap Provider menyediakan Aplikasi yang dapat digunakan dalam hal tersebut. Kita hanya perlu menginstall sesuai dengan Provider yang kita gunakan.

    Meskipun Aktivitas tersebut bisa dilakukan dengan cara dial menggunakan code tertentu ataupun lewat SMS, tapi lewat Aplikasi Provider lebih membantu, karena lebih mudah dan rincian yang ditampilkan juga lebih detail.

    Contoh Aplikasi Provider:

    - MyTelkomsel  dari Telkomsel
    - MyIM3 dari Indosat
    - MyXL dari Xl Axiata
    - Dan lainnya

  9. Remote Control

    9 aplikasi android untuk sehari-hari yang perlu di instal

    Jika Smartphone kita tersedia UV (Ultraviolet), bisa di manfaatkan untuk mengontrol perangkat elektronik yang mendukung, seperti TV, AC, dan lainnya. Caranya yaitu dengan menginstall Remote Control dari Play Store.

    Remote Control sangat berguna dalam keadaan mendadak, seperti Remote TV yang sedang rusak atau ingin menyalakan AC namun Remote kelupaan dimana meletakkannya.

Itulah Aplikasi yang perlu di Install pada Smartphone Android kita. karena Aplikasi tersebut cukup membantu dalam aktivitas sehari-hari di massa sekarang ini. Sekian terima kasih dan semoga membantu. 
Tarmuji
Tarmuji Seorang blogger biasa yang ingin berbagi ilmu dan pengalaman dalam hal yang terkait Teknologi.

Posting Komentar untuk "9 Aplikasi Android Untuk Sehari-Hari Yang Perlu Di Install"